Selasa, 13 Oktober 2020

PENENTUAN JENIS KELAMIN PADA MANUSIA

  Jenis kelamin laki-laki atau perempuan pada manusia ditentuan oleh kromosom seks yakni krmosom XY pada laki-laki dan kromosom XX pada perempuan. Seorang pria (orang laki-laki dewasa) menghasilkan sel kelamin yang berupa sel sperma mengandung 2 macam yaitu sel sperma yang mengandung kromosom X dan sel sperma yang mengandung kromosom Y. Sekalipun sel sperma yang dihasilkan oleh seorang pria dalam sekali pembentukannya berjuta-juta sel sperma namun hanyalah dua macam sel sperma saja. Sedangkan pada seorang wanita, perempuan dewasa akan memiliki satu macam sel telur yakni sel telur yang mengandung krmosom X. Meskipun, seorang wanita setiap bulan menghasilkan sel telur, akan tetapi tetap saja sel telur yang dihasilkkannya hanya sel telur yang mengandung krmosom X. Dengan demikian maka kemungkinan keturunan dari setiap perkawinan yaitu dalam hal ini ialah pertemuan sel sperma dan sel telur ialah berjenis kelamin laki-laki atau perempuan dengan persentase 50 % laki-laki dan 50 % perempuan. Untuk lebih jelas dapat diceritakan pada video dan gambar ini.

https://youtu.be/rLHAyecispA




Tidak ada komentar:

Posting Komentar